BPOM Sidak Sejumlah Minimarket di Sampit Hasilnya Semakin Membaik

NARDI/BERITA SAMPIT- Suasana sidak makanan dan minuman oleh BPOM Kalteng.

SAMPIT – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan kegiatan inspeksi mendadak (sidak) makanan dan minuman di sejumlah minimarket atau retail di Kota Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dalam rangka Bulan Ramadan dan menjelang Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Temuan hari ini hanya beberapa yang kadaluarsa dan rusak kemasan,” kata tim sidak BPOM Kalteng Etik Sumardani, Rabu 27 Maret 2024.

Ia menyampaikan berdasarkan hasil temuan dari tahun ke tahun Kota Sampit sudah semakin baik yang mana temuan produk bermasalah semakin sedikit tiap tahunnya.

BACA JUGA:   Polisi Identifikasi Korban Tewas Gantung Diri di Desa Pelantaran

“Dulu masih banyak ditemukan, sekarang sudah sedikit, sebagian kemasan rusak saja, dan kadaluarsa juga sedikit, jadi semakin baik,” ungkapnya.

Dia menilai artinya kesadaran pelaku usaha sudah semakin baik untuk melakukan pengecekan terhadap produk yang mereka jual demi keamanan konsumen.

Jika ditemukan adanya produk yang tidak sesuai maka pelaku usaha akan dibina dan produk bisa dimusnahkan ditempat, atau dilakukan retur ke distributor.

Ia menyebutkan kejadian tahun lalu yaitu keracunan massal kue ipau membuat pelaku usaha sangat jera sehingga betul-betul memperhatikan kehigenisan produk yang mereka jual.

BACA JUGA:   Gugatan MK Pengurangan Masa Jabatan Kepala Daerah Masih Alot

Konsumen juga semakin teliti dalam memilih makanan dan minuman yang mereka beli.

“Kita berharap tidak ada lagi kejadian seperti tahun lalu,” ungkapnya.

Selain cek ke sejumlah minimarket atau swalayan, BPOM juga akan melakukan pengecekan di Pasar Ramadan atau lapak pedagang takjil untuk dilakukan uji lab keliling terhadap sampel makanan atau minuman.

Etik Sumardani berpesan kepada masyarakat jika membeli makanan maupun minuman harus memperhatikan label kemasan, tanggal kadaluarsa, izin edar, serta kondisi kemasan apakah penyok atau rusak. (Nardi)