Satpol PP Palangka Raya Siap Amankan Hari Paskah Nasional 2024

SYAUQI/BERITASAMPIT - Kasat Pol PP Kota Palangka Raya Berlianto.

PALANGKA RAYA – Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah terpilih menjadi tuan rumah perayaan Hari Paskah Nasional yang akan digelar pada 25-26 April 2024 mendatang.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Palangka Raya Berlianto mengatakan siap mengamankan hari Paskah Nasional umat Kristiani tersebut.

“Nanti Satpol PP akan diturunkan untuk pengamanan kegiatan mulai sebelum acara, artinya H-1 sebelum tanggal 25 April sampai dengan akhir H+1, nah itu yang menjadi fokus kita pada kegiatan-kegiatan itu nantinya” kata Berlianto, Kamis 28 Maret 2024.

BACA JUGA:   Pemprov Kalteng Serahkan LKPD Tahun Anggaran 2023

Berlianto menjelaskan, bahwa masih belum menerima rundown untuk kegiatan tersebut. Namun demikian, pihaknya akan menempatkan anggotanya yang berkaitan dengan Trantibumtranmas agar perayaan hari Paskah bisa berjalan lancar.

“Untuk personel dari Satpol PP nantinya akan menyesuaikan, namun tidak menutup kemungkinan akan ada 5 sampai 6 orang minimal untuk satu lokasi tergantung pelaksanaannya seperti apa ,” jelasnya.

BACA JUGA:   Pengukuhan TGD Bisnis dan HAM Guna Meningkatkan P5HAM

Ia berharap dengan adanya acara keagamaan atau puncak perayaan Hari Paskah nantinya menjadi tugas bersama untuk bisa saling menjaga saat pelaksanaan nanti.

“Mudah-mudahan pada saat pelaksanaan tidak ada kendala apapun, termasuk kendala koordinasi antar sesama perangkat daerah,” pungkasnya.

(Syauqi)