Hari Pahlawan, Kadis Sosial Kalteng Ajak Masyarakat Perangi Covid-19

HARDI/BERITA SAMPIT - Pelaksana Tugas Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalteng, Farid Wajdi.

PALANGKA RAYA – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2021, Pelaksana Tugas (Plt) Kepal Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Farid Wajdi menghadiri upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Sanaman Lampang, Rabu 10 November 2021.

Farid menyampaikan, momentum Hari Pahlawan ini masyarakat dan semua pihak harus mengingat jasa-jasa pahlawan yang telah berkorban untuk kemerdekaan Bangsa Indonesia.

BACA JUGA:   Lama Menduda karena Istri Meninggal, Pria 58 Tahun Tega Cabuli Anak Dibawah Umur

“Sehingga kita semua harus berusaha mengisi kemerdekaan ini dengan melanjutkan cita-cita mereka untuk membangun negara kita ini yang semakin sejahtera dan bermartabat,” katanya.

Sementara itu, dalam situasi pandemi seperti saat ini, masyarakat harus secara kuat bergotong royong seperti apa yang sudah dilakukan oleh para pahlawan.

“Karena kita harus kuat, bersama-sama dan bergotong royong untuk memerangi Covid-19, karena tanpa kebersamaan, herd immunity tidak akan tercapai,” ujar Farid.

BACA JUGA:   Langkah Muhammad Syauqie untuk Menjadi Gubernur Kalteng Terhalang Ini

Dia mengajak seluruh masyarakat Kalteng bersama-sama memerangi permasalahan-permasalahan yang ada dan bergotong royong sehingga bisa keluar dari Covid-19.

“Oleh sebab itu dengan semangat kepahlawanan, kita bangkitkan ekonomi, sehingga ekonomi kita dapat kembali ke sedia kala,” pungkasnya. (Hardi/beritasampit.co.id).