Polsek Seruyan Hilir Gelar Patroli Yustisi dan Sosialisasi Prokes

KUALA PEMBUANG – Personel Polsek Seruyan Hilir menggelar patroli yustisi untuk penerapan disiplinkan protokol kesehatan (Prokes). Rabu, 19 Januari 2022.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, melalui Kapolsek Seruyan Hilir Ipda Fahroni menyebutkan patroli dan Ops Yustisi dilakukan personel Polsek Seruyan Hilir di tempat keramaian atau objek vital seperti Pasar Saik Kuala Pembuang, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan.

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Sebut Kerjasama Antar Perusahaan dan Koperasi Bukti Nyata dan Solusi Bagi Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Selain memberikan sosialisasi dan imbauan protokol kesehatan, personel Polsek Seruyan Hilir juga membagi-bagikan masker kepada masyarakat yang tidak memakai maker.

“Patroli Sambang ini terus kami lakukan supaya masyarakat tidak abai karena pandemi masih belum berakhir,” kata Kapolsek.

Lebih lanjut, dia menyebut pihaknya akan terus melakukan sosialisasi terhadap masyarakat Kabupaten Seruyan sehingga bisa disiplin menerapkan prokes setiap menjalankan aktivitas guna memutus penyebaran Covid-19.

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Safari Ramadan ke Seruyan Raya dan Danau Selukuk

“Kami berharap masyarakat memahami bahwa sampai sekarang pandemi belum usai dengan lebih waspada terhadap varian baru, sehingga imbauan akan terus kami lakukan,” pungkasnya.