Berbekal Segudang Prestasi Nuraiifah Kader PMII Sampit Incar Ketua KOPRI Kalteng

Editor : Maulana Kawit

PALANGKA RAYA – Salah satu kader pengurus cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII), Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), ikut serta dalam pertarungan memperebutkan jabatan Ketua KOPRI di tingkat Pengurus Koordinator Cabang (PKC), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

Dia adalah Nuraiifah yang telah memiliki segudang prestasi selama menjadi kader PC PMII dengan menyelenggarakan beberapa kegiatan selama ia memimpin Kopri Sampit tahun 2018 lalu.

BACA JUGA:   Safari Ramadan Polres Kotim Sambangi Panti Asuhan Bahagia Sampit

Berbekal pengalaman itu, perempuan yang baru-baru ini mendapatkan gelar Sarjana Strata Satu Komputer di Kampus Unda Sampit itu akan maju di pemilihan Ketua Kopri.

“Yang pasti aku lebih menekankan kepada kaderisasi KOPRI yang mandek selama ini, padahal Kopri itu ada kaderisasinya, ada SIG, SKK, SKKN tapi selama ini belum bisa dijalankan secara maksimal oleh KOPRI PKC terdahulu dan Kopri cabang di Kalteng,” tandas Nuraiifah, Sabtu 14/09/2019.

BACA JUGA:   Pemkab Kotim Tetapkan Status Transisi Darurat Banjir ke Pemulihan

Dirinya pun berharapan, kedepan Kopri tidak hanya sekedar pelengkap struktural di SK saja. Akan tetapi juga harus mengambil peran penting dalam membangun PMII.

(im/beritasampit.co.id).