Kapolres Sukamara Yang Baru Disambut Dengan Tradisi Potong Pantan

Potong Pantan : ENN/BS - Kapolres Sukamara, AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana saat memopong batang pisang yang menjadi simbol dipotongnya penghalang untuk masuk ke Sukamara, Senin (17/2/2020).

SUKAMARA – Tradisi Potong Pantan menyambut kedatangan Kapolres Sukamara yang baru yaitu AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana, Senin (17/2/2020).

Dengan kedatangan Kapolres baru di Sukamara, maka mulailah AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana bertugas di Bumi Gawi Barinjam.

Potong Pantan merupakan tradisi di Bumi Gawi Barinjam untuk menyambut tamu khususnya tamu kehormatan.

Tradisi yang masih terus dijaga itu memperlihatkan AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana didepan gerbang dengan pagar penghalang, sebagai tanda bahwa masyarakat Sukamara menyambut kedatangannya.

BACA JUGA:   Pasar Saik Sukamara Bakal Direnovasi dan Ditata

Setelah mendapatkan sambutan dari tokoh adat yang memimpin tradisi potong Pantan, maka I Gede Putu Dedy Ujiana dipersilahkan memotong pagar penghalang sebagai pertanda membuka pintu bagi tamu untuk datang ke Sukamara.

Sambutan yang hangat juga terlihat diberikan oleh Bupati Sukamara, Windu Subagio yang hadir saat penyambutan Kapolres Sukamara yang baru di dampingi Ketua DPRD Sukamara, Denny Khaidir dan Forkopimda tepat di halaman Mapolres Sukamara.

BACA JUGA:   Pertumbuhan Ekonomi Sukamara pada 2023 Sebesar 5,64 Persen

“Saya melihat masyarakat di Kabupaten Sukamara saling bahu membahu, gotong royong, saling melengkapi, dan bekerjasama, demikian juga kita di Polres Sukamara harus bisa saling bekerjasama untuk kemajuan,” tukas I Gede Putu Dedy Ujiana. (enn/beritasampit.co.id)