Pertanda Baik, 5 Pasien Covid-19 Kotim Kembali Sembuh

DATA COVID-19 KOTIM : IST/BERITA SAMPIT - Data Covid-19 Kotim rilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim, Rabu 6 Mei 2020.

SAMPIT – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotawaringin Timur (Kotim), kembali merilis pada Rabu 6 Mei 2020, bahwa satu dari pasien positif Corona Virus sembuh. Artinya ini merupakan kabar gembira dan juga pertanda baik, dengan penanganan yang intensif pasien positif lainnya juga bisa menyusul sembuh.

“Sebelumnya pasien 03 dan 05 yang sembuh, kini menyusul Pasien 06, 07, 10, 11 serta 12 yang sembuh,” ungkap Bupati Kotim, Supian Hadi.

BACA JUGA:   Sudah Tiga Bupati Berganti Jalan Wilayah Utara Kotim Tetap Sengsara

Dengan kesembuhan pasien itu, pastinya telah mengurangi daftar pasien positif Kotim yang dirawat pada ruang isolasi RSUD dr Murjani Sampit dari sebelumnya 12, berkurang 5 menjadi 7 orang.

Sementara ini untuk jumlah pasien yang ditangani di rumah sakit Murjani yakni, 1 Pasien Dalam Pengawasan (PDP), kemudian yang positif sebanyak 17 orang, diantaranya 7 orang dari Kotim, 8 dari Kabupaten Katingan dan 2 dari Seruyan. (Cha/beritasampit.co.id).

BACA JUGA:   Polisi Buru Kakek Pelaku Pencabul Bocah Enam Tahun di Sampit