Gerakan Pemuda Kalteng Melawan Covid-19 Bagikan Paket Sembako di Kabupaten Ini

KALTENG BERKAH. ARIS/BERITA SAMPIT - Muhammad Fauzi selaku Ketua Relawan Muda Sugianto Sabran Kabupaten Lamandau saat menyerahkan bantuan pribadi H Sugianto Sabran kepada masyarakat yang membutuhkan.

PALANGKA RAYA –  Pada hari ke-16 bulan suci Ramadhan, ‘Gerakan Pemuda Kalteng Melawan Covid-19’ tetap semangat menjalankan aksi program 100 ribu lebih paket sembako gratis untuk masyarakat Kalimantan Tengah (Kalteng), gerakan yang digagas oleh H Sugianto Sabran selaku Pembina Relawan Muda Sugianto Sabran dan H Agustiar Sabran selaku Pembina Relawan Milenial Agustiar Sabran.

Kali ini aksi Relawan Muda Sugianto Sabran dilangsungkan di Kabupaten Lamandau. Hal ini sebagai tindak lanjut penyaluran sumbangan dana pribadi yang berjumlah 9 miliar dari H Sugianto Sabran dan H Agustiar Sabran sebagai donatur atas aksi sosial kini sudah berjalan 1 bulan lebih lamanya.

Paket sembako ini juga merupakan bentuk kepedulian H Sugianto Sabran kepada masyarakat Kalteng yang kurang mampu dan sampai saat ini perekonomiannya masih tersendat akibat dampak dari wabah corona virus. Bukan hanya yang tidak mampu Relawan Muda Sugianto Sabran juga memperhatikan lansia, janda dan duda.

BACA JUGA:   Bundaran Besar Jadi Lokasi Masyarakat Palangka Raya Menunggu Berbuka Puasa

Muhammad Fauzi yang merupakan Ketua dari Relawan Muda Sugianto Sabran Kabupaten Lamandau menuturkan, pihaknya merasa senang bisa menyalurkan bantuan dari H Sugianto Sabran kepada masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Lamandau.

“Kami merasa senang pada kesempatan kali ini bisa menyalurkan bantuan dari Bapak H Sugianto Sabran untuk warga setempat, mereka sangat terbantu dengan adanya bantuan ini, melihat selama pandemi ini, perekonomian mereka terhambat,” ujar Fauzi kepada beritasampit.co.id saat diwawancarai pada Sabtu, 9 Mei 2020 kemarin.

Dia juga menambahkan jika kondisi sebagian relawan yang sedang menjalankan ibadah puasa tidak menghalangi semangat mereka untuk membantu sesama.

“Dalam penyaluran ini para kami berusaha agar bantuan ini bisa tepat sasaran, walaupun sebagian para relawan sedang menjalankan ibadah puasa, tapi itu tidak menyurutkan semangat dalam menyalurkan bantuan, bahkan disaat momen inilah kita bisa saling berbagi dan saling membantu,” tambahnya.

BACA JUGA:   Wagub Kalteng Tegaskan, Kolaborasi Jadi Penentu Keberhasilan Tambak Udang BERKAH Sukamara

Disela-sela penyaluran bantuan, para relawan juga berbincang dengan warga setempat, untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat selama masa pandemi. Kemudian memperjuangkan aspirasi bersama H Sugianto Sabran yang juga merupakan Gubernur Kalimantan Tengah dan H Agustiar Sabran yang merupakan Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng.

“Kami kesulitan dalam mencari mata pencaharian dimasa-masa pandemi ini, tapi saat ini bersyukur mendapat bantuan berupa sembako gratis yang disalurkan Relawan Muda Sugianto Sabran,” ucap Salamudin, salah satu warga.

Dia juga mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya atas kerja keras dan kepedulian H Sugianto Sabran terhadap masyarakat kecil yang ada di Kalimantan Tengah.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Sugianto Sabran atas kerja keras dan kepeduliannya, kami jadi semangat untuk bangkit kembali. Semoga Bapak dalam keadaan sehat dan berkah selalu,” harapnya.

(Aris/beritasampit.co.id)