MTMA dan Relawan Duo Sabran Salurkan Bantuan Alat Medis Untuk RSUD Doris Sylvanus

PENYALURAN BANTUAN : ARIS/BERITA SAMPIT - Chris Philip Alessandro (Tengah) bersama Relawan Muda Sugianto Sabran dan Relawan Milenial Agustiar Sabran saat menyalurkan bantuan alat medis.

PALANGKA RAYA – My Trip My Adventure (MTMA) Palangka Raya bersama Relawan Millenial H Agustiar Sabran dan Relawan Muda H Sugianto Sabran menyalurkan bantuan alat medis kepada Rumah Sakit Doris Sylvanus, Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

Bantuan yang berasal dari Chairul Tanjung dan Anita Chairul Tanjung melalui CT Arsa Foundation ini diterima langsung oleh drg Yayu Indriaty, Sp. KGA selaku Direktur RSUD Doris Sylvanus.

“Kami berterimakasih kepada kawan-kawan relawan yang sudah peduli. Terutama kepada Relawan Muda Sugianto Sabran dan Relawan Milenial Agustiar Sabran,” ujar Yayu, Sabtu 27 Juni 2020.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tak Kunjung Cair, Presma BEM UPR Angkat Bicara

Dia menambahkan jika dalam mengatasi pandemi virus Covid-19 ini tidaklah bisa dilakukan sendirian melainkan harus bekerjasama dengan semua kalangan yang ada. “Kita harus saling bahu membahu mengatasi pandemi Covid-19 ini. Dan semoga kita selalu diberikan kesehatan dan perlindungan dari segala macam marabahaya,” harapnya.

Di sisi lain, Chris Philip Alessandro, Presiden MTMA Indonesia Periode 2015-2017 mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Kalimantan Tengah H Sugianto Sabran yang telah aktif memberikan bantuan kepada masyarakat maupun tim medis.

BACA JUGA:   Bawaslu Kapuas Nyatakan Sejumlah TPS Diduga Lakukan Pelanggaran Administratif Pemilu

“Baik Pak H Sugianto Sabran dan H Agustiar Sabran, mereka sangat mengapresiasi bantuan kemanusiaan seperti ini. Sebab, beliau selalu mengajarkan untuk saling bahu membahu mengatasi pandemi covid-19 ini,” ucap Philip.

Philip juga mengucapkan terimakasih kepada Chairul Tanjung melalui CT Arsa Foundation yang telah memberikan bantuan ini untuk RSUD Doris Sylvanus. “Ini bentuk nyata kerjasama semua lini dalam mengatasi pandemi Covid-19. Kita yakin dengan bergerak bersama, kita semua bisa melewati semua ini,” tutupnya. (Aris/beritasampit.co.id).