Tingkatkan Ketahanan Pangan, Kapolsek Bulik Berbagi Pengalaman Bertani dan Beternak Ikan

ISTIMEWA/BERITA SAMPIT - Kapolsek Bulik Ipda Hadi Sucipto saat meninjau lokasi tanaman sayuran di Desa Mekar Mulia, Kecamatan Sematu Jaya.

NANGA BULIK – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan pada masa pandemi Covid-19 ini, Polsek Bulik terus mendorong masyarakat untuk selalu meningkatkan ketahanan pangan di Desa Mekar Mulia, Kecamatan Sematu Jaya, Kabupaten Lamandau.

Kapolsek Bulik IPDA Hadi Prayitno mengungkapkan, pelaksanaan program ini merupakan dalam rangka mendukung program pemerintah yang bertujuan untuk membantu ketersedian bahan pangan dan kemandirian masyarakat di tengah pendemi Covid-19.

BACA JUGA:   Pj Bupati Lamandau Komitmen Lakukan Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi

“Selain itu untuk menambah ketahanan pangan di lingkungan masyarakat. Jadi kita membantu untuk memberikan dorongan dan juga pelatihan untuk hal ini demi kemandirian,” kata Hadi, Rabu 19 Agustus 2020.

Menurut Hadi, dalam pengelolaan tanah yang dikelola mandiri oleh masyarakat. Polisi harus memberikan semangat dan juga bantuan berbagai macam jenis bibit ikan dan sayuran.

“Jadi dalam program ini memberikan semangat dan berbagi metode pengalaman untuk berbagai jenis sayuran. Seperti sawi, kangkung dan bayam yang mudah dipanen tidak terlalu lama,” tuturnya.

BACA JUGA:   Pasar Murah Langkah Strategis Menekan Inflasi Selama Ramadan dan Idul Fitri

Selain membantu memberikan pengalaman bercocok tanaman sayuran, polisi juga membantu masyarakat dalam membuat saluran penyiraman dengan metode sprinkler.

“Jadi supaya tidak perlu ribet lagi dengan sistem manual jadi kita bantu metode pengairan dengan buat saluran pipa yang bisa menyemprot secara otomatis,” ucap Hadi. (Andre/beritasampit.co.id).