Suasana Beda, Rakordes Diselenggarakan di Tengah Sawah

SAMPIT – Selalu ada ide cemerlang yang dirancang Pemerintah Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), salah satunya mengadakan Rapat Koordinasi Desa (Rakordes) di tengah sawah. Tujuannya agar suasana rapat bernuasan baru.

Camat Pulau Hanaut Eddy Mashami mengatakan, ada beberapa alasan mengapa Rakordes diselenggarakan dipondok yang ada di tengah persawahan.

“Desa yang ditunjuk adalah Rawa Sari karena daerahnya persawahan, dan Rakordes ini beda dengan kegiatan sebelumnya,” ujarnya kepada wartawan beritasampit.co.id, Senin 21 September 2020.

BACA JUGA:   Personel Gabungan Bakal Amankan Mudik Lebaran di Kotim

Adapun alasan lokasi Rakordes ditunjuk di Desa Rawa Sari, menurutnya, suasana lain, memotivasi petani sekitar desa dan mengajak kepala desa lainnya yang ada di Kecamatan Pulau Hanaut melihat secara langsung perkembangan di Desa Rawa Sari.

Selain itu, lanjutnya, untuk melihat dan mengenalkan Desa Rawa Sari yang telah melaksanakan berbagai kegiatan UMKM, hubungan kerja dengan industri lainnya, termasuk penataan kota dan giat-giat pertanian maupun perkebunan.

BACA JUGA:   Ribut, Truk Dilarang Masuk SPBU Km8 Tjilik Riwut Gegara Diduga Tak Bayar Pungli

“Termasuk mengenalkan keindahan alam yang asri Desa Rawa Sari,” ujar Eddy.

Disamping itu, tambahnya, rapat koordinasi 14 desa itu tidak secara langsung menyampaikan pesan moral bahwa untuk melaksanakan diskusi termasuk agenda Rakordes bisa dilakukan dimana saja, tidak terkecuali di tengah sawah.

“Intinya, sebagai motivasi pembangunan untuk pemerintahan desa lainnya yang ada di Kecamatan Pulau Hanaut yang ingin cemerlang,” pungkasnya.

(ifin/beritasampit.co.id)