Awal Tahun 2021, 353 Personel Polda Kalteng Naik Pangkat

UPACARA : IST/BERITA SAMPIT - Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dedi Prasetyo saat memimpin secara langsung upacara korp kenaikan pangkat 353 personel Polda Kalteng, di Lapangan Barigas Mapolda Kalteng.

PALANGKA RAYA – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol. Dedi Prasetyo, memimpin secara langsung upacara korp kenaikan pangkat 353 personel Polda Kalteng di Lapangan Barigas Mapolda Kalteng, Jumat 1 Januari 2021.

Upacara ini juga dihadiri Wakapolda Kalteng Brigjen Pol. Indro Wiyono, Irwasda Kombes Pol. Iman Prijantoro, serta pejabat utama Polda Kalteng.

Personel Polda Kalteng yang naik pangkat yaitu AKBP 8 (Delapan) personel, Kompol 9 (Sembilan) personel, AKP 25 personel, Iptu 16 personel, Aiptu 20 personel, Aipda 21 personel, Bripka 85 personel, Brigpol 20 personel, Briptu 88 personel, Bharaka 23 personel, Bharatu 28 personel dan PNS 10 personel.

BACA JUGA:   GMKI Cabang Palangka Raya Akan Menjadi Inisiator Aksi Terkait Beasiswa TABE dan Siap Kumpulkan 13.113 Mahasiswa Penerima Beasiswa

Dedi Prasetyo menyampaikan, bahwa pangkat yang terpasang di bahu bukan hanya tempelan, tetapi merupakan anugerah dan persentasi dari kompetensi dan tanggung jawab personel Polri dalam melaksanakan tugas kepolisian nantinya.

“Saya berharap dengan bertambahnya pangkat para personel Polda Kalteng dapat lebih meningkatkan kemampuannya baik secara akademik maupun non akademik guna mewujudkan personel Polri yang unggul melalui kuliah,” tutur Dedi Prasetyo.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tidak Ada Kejelasan, Netizen Ramai-ramai Serbu Akun Instagram Disdikkalteng

Usai upacara Dedi didampingi Wakapolda, Irwasda dan seluruh pejabat utama Polda Kalteng memberikan ucapan selamat kepada seluruh personel yang mendapatkan kenaikan pangkat. (Hardi/beritasampit.co.id).