Hari Ini, Pemkot Palangka Raya Gelar Vaksinasi Gratis Dengan Target 2.550 Orang

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan menggelar kegiatan vaksinasi secara gratis, pada Sabtu, 26 Juni 2021 di lima titik lokasi kegiatan.

Tempat vaksinasi massal digelar di Sanaman Mantikei dengan petugas dari Puskesmas Panarung, Puskemas Kayan, Puskemas Bukit Hindu, Petugas Puskesmas Keren B, dan Petugas Puskemas Kalampangan.

Lokasi vaksinasi massal kedua yaitu di markas komando Direktorat Samapta Polda Kalteng yang dilayani oleh petugas dari rumah sakit Bhayangkara dan Poliklinik Induk Polda Kalteng.

BACA JUGA:   Tidak Semua KKN di Biayai Kampus, Berikut Jenis KKN di IAIN Palangka Raya 2024

Sedangkan vaksinasi dalam gedung atau fasyankes dilaksanakan di Puskesmas Pahandut, Puskesmas Tangkiling dan RSUD Doris Sylvanus.

Vaksinasi kali ini dengan target sebanyak 2.550 orang yang difokuskan untuk masyarakat lanjut usia (lansia), pra lansia, pelayan publik, maupun masyarakat usia 18 tahun ke atas. Syaratnya cukup membawa kartu tanda penduduk.

Jumlah sasaran vaksinasi di Sanaman Mantikei sebanyak 1.250 orang, di lokasi markas komando Direktorat Samapta sebanyak 700 dan di RSUD Doris Sylvanus 300 sasaran. Sedangkan di Puskesmas Pahandut 200 sasaran serta di Puskesmas Tangkiling sebanyak 100 orang.

BACA JUGA:   Tim SAR Palangka Raya Masih Cari Remaja Tenggelam, Lima Hari Pencarian Belum Ditemukan

Kabar jadwal vaksinasi di Kota Palangka Raya ini disampaikan Pemkot Palangka Raya melalui akun media sosial Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Palangka Raya, Jumat 24 Juni 2021 malam. (Red/beritasampit.co.id).