Bupati Lamandau Tinjau Langsung Vaksinasi Massal Pelajar

ANDRE/BERITA SAMPIT : Bupati Lamandau Hendra Lesmana saat meninjau langsung vaksinasi massal di sekolah SMK 1 Bulik.

NANGA BULIK – Bupati Lamandau Hendra Lesmana meninjau langsung ke salah satu sekolah yang melakukan vaksinasi massal bagi pelajar di SMK 1 Bulik, Kabupaten Lamandau. Senin 20 September 2021.

Hendra Lesmana bersama rombongan yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan juga Dinas Kesehatan Lamandau meninjau langsung vaksinasi sinovac dosis pertama bagi para pelajar di sekolah tersebut.

BACA JUGA:   Pasar Murah Langkah Strategis Menekan Inflasi Selama Ramadan dan Idul Fitri

Bupati mengatakan, vaksinasi dilakukan baik untuk pelajar, juga untuk mempercepat pemulihan dalam kekebalan kelompok.

“Hari ini kita melakukan vaksinasi serentak, dan ini sekolah ke dua dalam tingkat pelajar, melakukan vaksinasi massal, semoga dalam vaksinasi massal ini mempercepat kekebalan tubuh, dan target pastinya akhir bulan sudah terlaksana semua,” Harapnya.

Sementara itu, Kadis Pendidikan dan kebudayaan Apdul Kohar menjelaskan hari ini pihaknya melakukan vaksinasi kepada 400 siswa-siswi di hari ini

BACA JUGA:   Penjabat Bupati Lamandau Hadiri Rakor Persiapan Pengadaan ASN 2024 di Jakarta

“Untuk vaksinasi pelajar ini memang dilaksanakan secara bertahap. Dengan protokol kesehatan yang ketat,” jelasnya.

Pihaknya juga diminta untuk berkoordinasi agar vaksinasi yang dilakukan pada sesi berikutnya.

(Andre/beritasampit.co.id)