Pemkab Bartim Antisipasi Covid-19 Gelombang Ketiga dan Siap Atasi Kondisi Terburuk

Direktur RSUD Tamiang Layang dr Vinny Safari. (ANTARA/Habibullah)

TAMIANG LAYANG – Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah melalui Rumah Sakit Umum Daerah Tamiang Layang memastikan kesiapan sarana dan prasarana untuk mengantisipasi dan penanganan jika terjadi gelombang ketiga Covid-19.

“Sesuai petunjuk Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas, RSUD Tamiang Layang telah menambah dua ruangan dan jumlah tempat tidur untuk pasien Covid-19,” kata Direktur RSUD Tamiang Layang, dr. Vinny Safari, Minggu 10 Oktober 2021.

Menurutnya, ruangan yang disiapkan untuk pasien Covid-19 setelah ditambah menjadi empat ruangan yang menyediakan 70 unit tempat tidur.

BACA JUGA:   Dishub Bartim Fasilitasi Pemudik Jelang Lebaran

Saat ini, kata dia, tenaga kesehatan dalam kondisi fit dan sudah mengikuti vaksinasi tahap ketiga. Sarana dan prasarana penunjang, seperti oksigen, oksigen konsentrator, sterilisator, obat-obatan untuk pasien Covid-19 dan vitamin untuk tenaga kesehatan tersedia dengan baik.

“Khusus stok oksigen dan obat-obatan untuk pasien Covid-19 saat ini dalam kondisi tercukupi atau aman,” katanya.

Perempuan yang pernah menjabat Kepala Puskesmas Ampah Kota itu menjelaskan, pihaknya juga bersiap untuk mengatasi kondisi terburuk karena adanya kemungkinan munculnya varian baru virus corona dengan tingkat penularan dan kekebalan yang lebih tinggi.

BACA JUGA:   Penjabat Bupati Bartim Harap Ketua KONI Terpilih Mampu Memberikan Dampak Baik Bagi Olahraga

Masyarakat diharapkan ikut mendukung dan mempersiapkan diri dengan mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan Pemkab Barito Timur maupun pihak lainnya, sebagai upaya meningkatkan kekebalan tubuh.

Selain itu, mempersiapkan diri dengan menerapkan protokol kesehatan secara disiplin, seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

“Kunci utama mencegah penularan Covid-19, yakni dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan kapan saja dan dimana saja. Mari disiplinkan diri menerapkan protokol kesehatan,” kata dr. Vinny Safari. (Antara/beritasampit.co.id).