PWI Kotim dan Lapas Sampit Eratkan Silaturahmi Diatas Lapangan Hijau

FOTO : IST/BERITASAMPIT - Tim PWI Kotim dan tim Lapas Kelas IIB Sampit saat melakukan sesi foto bersama usai main.

SAMPIT – Dalam rangka mempererat tali silahturahmi, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), melakukan tanding mini soccer dengan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit.

Lewat laga persahabatan ini anggota PWI Kotim bersama para sipir Lapas Kelas IIB Sampit saling memperlihatkan keahlian dalam mengolah bola di atas lapangan hijau. Jual beli serangan terlihat dengan jelas, tetapi keakraban tetap terasa dari kedua belah pihak.
Bukan kemenangan dan skor akhir yang dicari dalam lag itu, namun lebih kepada untuk meningkatkan imun tubuh ditengah pandemi covid-19 saat ini.

BACA JUGA:   Mahasiswa Dorong Tokoh Muda Berani Maju Pilkada Kotim

“Laga persahabatan ini dengan tujuan agar terjalin keakraban antara kami dengan PWI Kotim,” kata Kaur Kepegawaian dan Keuangan Lapas Klas IIB Sampit, Gandung.

Tim PWI Kotim dalam laga ini lebih banyak bertahan dengan mengandalkan serangan balik mematikan. Sedangkan tim Lapas Kelas IIB Sampit yang dihuni para pemain mudanya lebih banyak menguasai jalannya pertandingan.

“Mudah-mudahan ke depan melalui uji coba ini, Lapas Kelas IIB Sampit dan PWI Kotim bisa lebih banyak berkerjasama, baik itu dari segi pemberitaan maupun hal positif lainnya,” harap Gandung.

BACA JUGA:   Mahalnya Tarif Parkir di Pelabuhan Sei Ijum Dikeluhkan Warga

Ditempat yang sama Ketua PWI Kotim Andri Rizky Agustian, menyampaikan laga persahabatan tersebut sebagai upaya persiapan PWI Kotim dalam Turnamen Mini Soccer PWI Kotim CUP I se-Kalimantan Tengah.

“Turnamen Mini Soccer PWI se Kalimantan Tengah akan dilaksanakan pada 26 – 28 November 2021 mendatang dan ini sebagai persiapan kami, sebagai tuan rumah harapannya bisa meraih juara,” terang Andri.

(im/beritasampit.co.id).