Perumda BPR Marunting Sejahtera Memberi Pelayanan Terbaik Untuk Masyarakat Kobar

MAN/BERITA SAMPIT - Didik Setiawan, SE, Direktur Utama Perumda BPR Marunting Sejahtera .

Penulis : Maman Wiharja ( wartawan beritasampit.co.id)

Bagian Ke 01.

PERUSAHAAN UMUM DAERAH (Perumda) Bank Perkeriditan Rakyat (BPR) Marunting Sejahter, satu-satunya perusahaan perbankan milik Pemkab Kobar, tentunya telah banyak memberi pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Dan pada usia 13 tahun ini BPR Marunting Sejahtera, telah menunjukan kinerjanya yang cukup signifikan buktinya dari modal awal yang dikucurkan Pemkab Kobar Rp 15 milliar, saat ini sudah memiliki aset sekitar Rp 75 milliar.

Kepercayaan yang telah diberikan oleh masyarakat Kobar kepada BPR.Marunting Sejahtera, pengamatan penulis benar-benar terus dikemas dengan berbagai kinerja jajarannya, sehingga kepercayaan masyarakat Kabupaten Kobar semakin meningkat.

Dan tentunya kalau mengelola usaha perbankan, ( yang nota bene setiap hari mengurus uang ), kerap terjadi masalah. Seperti sebelumnya BPR Marunting Sejahtera pengamatan penulis sempat ‘goyah’, bak kapal diterjang badai.

BACA JUGA:   Antisipasi Praktik Curang, Satreskrim Polres Kobar Cek Tiga SPBU

Namun setelah, Direkturnya dijabat Didik Setiawan,SE sekarang ‘Bahtera’ BPR Marunting Sejahtera, layarnya kembali berkembang dan melaju menuju peningkatan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kobar.

Diakui Didik Setiawan, mengelola usaha perbankan tidak semudah membalikan telapak tangan perlu waktu yang cukup panjang dan kerja keras, serta jujur dan ikhlas, dari seluruh jajaran (jaran) BPR Bank Marunting Sejahtera.

Sehingga saat ancaman pandemi Covid-19 cukup tajam, yang sempat memporak-porandakan sendi-sendi perekonomian termasuk usaha perbankan di Indonesia. Justru BPR.Marunting Sejahtera malah semakin booming dipercaya masyarakat Kabupaten Kobar.

“Dalam kurun waktu sekitar 2 tahun dimasa pandemi Covid-19 berkat kepercayaan masyarakat Kobar, Alhamdullilah bisa menarik dana dari para nasabah sekitar Rp 45 milliar,” kata Didik Setiawan, saat berbincang dengan penulis, Jumat, 22 Juli 2022.

BACA JUGA:   Ini Info Plt Dikbud Kobar Jamri Tentang Libur Khusus Puasa dan Jam Kerja Selama Bulan Ramadan

Diusia yang meningkat dewasa, BPR.Marunting Sejahtera sudah mengembangkan jaringan pelayanan ke pelosok desa, menyusul setelah dibangunnya Kantor Kas di sejumlah Kecamatan, seperti di Kecamatan Pangkalan Banteng.

Untuk memperluas jaringan para calon nasabah di pelosok desa, BPR.Marunting Sejahtera juga telah menyiapkan sejumlah Mobil Kas Keliling. Hasilnya cukup lumayan, bisa menjembatani bagi masyarakat yang mau bayar PBB dan berhasil melayani nasabah pelajar baru dari 45 sekolah.

Dan pengamatan penulis, memang fakta hanya Mobil Kas Keliling dari BPR.Maruntung Sejahtera, satu-satunya usaha perbankan yang selama ini blusukan ke pelosok desa, seperti halnya penjual ‘Tahu Bulat’ yang pakai mobil keliling kampung. BERSAMBUNG.***********