Kelompok Kerja Kepala TK Tunas Bangsa Kotim Gelar Pelatihan Kurikulum Merdeka

IBRAHIM/BERITA SAMPIT - Pengurus Kelompok Kerja Kepala TK (KKKTK) Tunas Bangsa Kotim saat melakukan pelatihan implentasi kurikulum merdeka.

SAMPIT – Kelompok Kerja Kepala TK (KKKTK) Tunas Bangsa Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyelenggarakan Pelatihan Kurikulum Merdeka kepada puluhan guru satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Pelatihan implementasi kurikulum merdeka ini dipusatkan di Aula SKB Kotim yang dimulai sejak Senin 15 November 2022 dihadiri oleh kepala TK serta guru dari 46 satuan PAUD.

“Pelatihan Kurikulum merdeka ini, kami membekali guru dengan beberapa materi yakni paradigma baru, pembelajaran berbasis projek, platform merdeka belajar, projek penggunaan profil Pancasila (P5) dan lain-lain,” kata Lynis Mindarwati, Kepala KKKTK Tunas Bangsa Kotim, Rabu 16 November 2022.

BACA JUGA:   Disdik Kotim Terima Penghargaan dari Balai Bahasa Kalteng Dalam Revitalisasi Bahasa Daerah

Lanjutnya, pelatihan implementasi kurikulum 2022 ini dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh pada tanggal 25 November juga bertepatan dengan HUT PGRI yang saat ini menginjak usia ke 77 tahun.

“Kita laksanakan dalam rangka memperingati hari guru nasional yang ke 77 tahun 2022,” Lanjutnya.

Lynis berharap melalui pelatihan implementasi kurikulum merdeka ini para guru memiliki keleluasaan dalam menyusun perangkat ajar sehingga pembelajaran lebh variatif dan menyesuaikan diri dengan peserta didik.

BACA JUGA:   Beasiswa Gerbang Mentaya Tuai Kritik Keras dari Kalangan Mahasiswa

“Konsep implementasi dari kurikulum merdeka ini begitu menarik karena pada prinsipnya lebih berfokus pada materi esensial seperti teknik literasi dan numerasi daripada menghafal” pungkasnya.

(Ibra)