Antisipasi Banjir, Polsek Seruyan Hilir Cek Debit Air Sungai

IST/BERITA SAMPIT - Personel Polsek Seruyan Hilir saat menggelar patroli di Daerah Aliran Sungai (DAS) Seruyan, Kamis 23 Februari 2023.

KUALA PEMBUANG – Personel Polsek Seruyan Hilir menggelar patroli di Daerah Aliran Sungai (DAS) Seruyan. Hal itu dilakukan untuk memantau debit air sungai di wilayah tersebut, Kamis 23 Februari 2023.

“Adapun hasil pemantauan di Sungai Seruyan yang bermuara di Sungai Seruyan Kuala Pembuang, debit air masih normal tidak adanya peningkatan,” kata Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto melalui Kapolsek Seruyan Hilir Ipda Robby Sandrajaya.

BACA JUGA:   Pj Sekda Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Seruyan Tahun 2025 dan Forum Gabungan Perangkat Daerah

Dia menyebut, kondisi air diperkirakan akan meningkat apabila curah hujan di daerah hulu sungai tinggi yang mengakibatkan datangnya air kiriman dari hulu sungai.

“Dan juga akan turun hujan lagi dengan insentitas tinggi dari siang hingga malam hari dapat meningkatkan debit air yang dapat menggenangi wilayah yang lebih rendah dan rawan banjir,” ujarnya.

BACA JUGA:   Optimalkan Pelayanan Hukum kepada Masyarakat, Pemkab Seruyan dan Pengadilan Negeri Sampit IB Tandatangani Kerja Sama

Antisipasi banjir tersebut menjadi atensi Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, sehingga Kapolsek Seruyan Hilir mengerahkan personel agar melakukan monitoring daerah rawan banjir di wilayah hukum Polsek Seruyan Hilir.

“Selain itu Polsek Seruyan Hilir bersama intansi terkait baik itu dari Forkompinda, Camat, Koramil dan BPBD Kabupaten Seruyan saling berkerja sama juga siaga dalam pertolongan pertama dan evakuasi,” imbuhnya.