Mewujudkan Generasi Emas Dibutuhkan Kualitas dan Berkepribadian Baik

IST/BERITA SAMPIT - Sekretaris TP PKK, Fifi Arfina saat membacakan sambutan Ketua TPP PKK Kota Palangka Raya pada kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Pencegahan Pernikahan Usia Anak di wilayah Kota Palangka Raya bertempat di Aula Kantor Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kamis, 11 Mei 2023.

PALANGKA RAYA – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kelurahan (TP PKK) Kota Palangka Raya melalui Sekretaris TP PKK, Fifi Arfina mengungkapkan untuk mewujudkan Generasi Emas Indonesia, dibutuhkan generasi muda yang bukan hanya memiliki kualitas yang baik, tetapi juga memiliki kepribadian yang baik.

“Bukan soal kualitas tetapi, kemampuan berinteraksi sosial, memiliki karir, kematangan serta kesehatan fisik dan mental menjadi faktor mewujudkan generasi muda yang baik,” ungkap Fifi saat kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Pencegahan Pernikahan Usia Anak di wilayah Kota Palangka Raya bertempat di Aula Kantor Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kamis, 11 Mei 2023.

BACA JUGA:   Bawaslu Kapuas Nyatakan Sejumlah TPS Diduga Lakukan Pelanggaran Administratif Pemilu

Fifi melanjutkan, berkaitan dengan hal tersebut, maka diperlukan langkah preventif untuk membuka wawasan para remaja dan anak-anak untuk menghindari perkawinan usia anak.

“Mereka perlu diarahkan dan diberikan gambaran untuk fokus mengejar cita-cita dengan menuntaskan pendidikannya,” sambung Fifi.

Fifi juga berharap dari kegiatan tersebut dapat menambah wawasan pengetahuan mengenai kesehatan reproduksi anak jika menjadi ibu.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tidak Ada Kejelasan, Netizen Ramai-ramai Serbu Akun Instagram Disdikkalteng

“Kita tau bahwa tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk menekan peningkatan angka pernikahan usia dini di Kota Palangka Raya. Dan agar tidak menimbulkan permasalahan baru yang lebih pelik apabila tidak ada tindakan atau upaya pencegahan,” pungkas Fifi. (Rahul).