Pembangunan SD Dusun Jemparan Terkendala Lahan

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan Feriso

KASONGAN – Pembangunan Sekolah Dasar (SD) di Dusun Jemparan, Desa Tumbang Tangoi, Kecamatan Petak Malai, Kabupaten Katingan terkendala lahan.

Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan akhirnya mengalihkan anggaran pembangunan SD tersebut karena hingga kini tidak memiliki lahan lokasi.

Kepala Dinas Kabupaten Katingan, Feriso mengatakan, tahun anggaran 2023, pihaknya telah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan sarana pendidikan di Dusun Jemparan, namun setelah beberapa kali mendatangi aparat setempat, keberadaan lahan tidak jelas sehingga anggarannya dialihkan untuk kegiatan lainnya.

BACA JUGA:   Kasus Pencurian Sarang Burung Walet di Katingan Berakhir Damai

“Alasan batal pembangunan SD di Jemparan, karena tidak ada lahannya, sehingga anggarannya kita alihkan,” ungkap Kadis Pendidikan saat berada di Jemparan, Jumat 16 Juni 2023.

Selain itu, kata Feriso aparat dusun yang ada di Jemparan, bisa mengupayakan lahan lokasi tahun 2023 ini, sehingga 2024, Dinas Pendidikan bisa mengalokasikan anggaran untuk pembangun SD di Jemparan.

BACA JUGA:   Pj Bupati Katingan Ikuti Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan di Kasongan

“Mudah-mudahan tahun ini mereka terus berupaya agar bisa dapat lahan, sehingga 2024, bisa kita bangun,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Feriso, keinginan untuk membangun sarana pendidikan di Jemparan karena, anak-anak usia sekolah, cukup banyak, sedangkan fasilitas pendidikan SD, tidak ada.

Menurutnya pendidikan itu sangat penting, apalagi SD, sebagai dasar pendidikan, makanya mereka sebagai pemerintah, wajib menyiapkan fasilitas pendidikan. (Bitro).