Sempat Dirawat karena Covid-19, Kepala Kesbangpol Kobar Tutup Usia

IST/BERITA SAMPIT - Drs Marwoto, semasa hidup.

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kotawaringin Barat kembali berduka, pasalnya Kepala Badan Kesbangpol Kobar Drs Marwoto (56) meninggal dunia akibat diserang virus corona (Covid-19).

Hal ini dibenarkan Sekretaris Daerah Kabupaten Kobar Suyanto, Marwoto telah meninggal dunia di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.

“Almarhum meninggal hari Minggu, 20 Desember 2020 sekira pukul 07.25 WIB, dan sesuai laporan dari tim medis, almarhum dinyatakan positif telah dirawat pada hari Selasa 1 Desember 2020, dengan keluhan demam, mual, sesak napas,” kata Suyanto. saat dikonfirmasi beritasampit Minggu, 19 Desember 2020.

BACA JUGA:   Kapolres Kobar Sambut Kedatangan Menteri Perhubungan di Bandara Iskandar

Marwoto semasa hidup dikenal gigih dan pekerja keras, semasa menjadi abdi negara banyak tugas yang diselesaikan dari mensukseskan pilkada berjalan lancar hingga ikut dalam penanganan Covid-19, bersama tim daerah.

“Mari kita bersama berdoa , mohon dimaafkan segala kesalahannya, diampuni segala dosanya dan diterima amal ibadahnya serta semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan. Aamiin Yarabbal Aalamiin,” pungkas Sekda Suyanto.

BACA JUGA:   Hati-Hati Jalan di Sekitar Perkebunan Sawit, Banyak Ular Cobra

Terpisah Wakil Bupati Kabupaten Kobar Ahmadi Riansyah, menyampaikan belasungkawa tas nama keluarga dan masyarakat serta pemerintah daerah Kabupaten Kobar.

“Semoga segala dosa almarhum diampuni dan amal ibadahnya diterima Allah SWT, dan kepada keluarganya dibderikan kekuatan dan ketabahan, Amiin,” ungkap Wabup Kobar.

(man/beritasampit.co.id).