Kejari Lamandau Bagikan Takjil, Warga : Terima Kasih, Berkah Ramadan

NANGA BULIK – Kejaksaan Negeri (Kejari) Lamandau membagikan ratusan takjil untuk kebutuhan berbuka puasa kepada masyarakat, di Jalan Batu Batanggui pertigaan lampu merah.

“Semua disalurkan untuk memenuhi keperluan masyarakat yang ingin berbuka puasa Ramadan,” kata Kepala Kejaksaan Negeri Lamandau, Agus Widodo melalui Kasi Intel Kejaksaan Negeri Lamandau, Ma’ruf muzakir yang memimpin langsung kegiatan berbagi takjil, Kamis 06 Mei 2021, Kemarin.

Ma’ruf menjelaskan, agenda pembagian takjil sebagai bentuk kepedulian bersama, di bulan yang penuh rahmat dan penuh barokah oleh karena itulah kemarin Kejaksaan Negeri (Kejari) Lamandau membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di lampu merah Jl Batu Betanggui.

BACA JUGA:   Penjabat Bupati Lamandau Hadiri Rakor Persiapan Pengadaan ASN 2024 di Jakarta

“Takjil dibagikan ke pengguna jalan yang melintas dan masyarakat di sekitar lokasi kegiatan,” katanya.

Ia berharap, pemberian ini dapat bermanfaat untuk berbuka puasa, terutama bagi warga yang tidak sempat pulang saat berbuka puasa.

“Upaya ini bentuk kepedulian kita kepada sesama umat muslim. Semoga menjadi barokah untuk kita semua. Ini juga sekaligus sinergitas antara Kejari Lamandau,” katanya.

BACA JUGA:   Pasar Murah Langkah Strategis Menekan Inflasi Selama Ramadan dan Idul Fitri

Doni (25), warga Nanga Bilik menerima takjil di lokasi, merasa bersyukur atas pembagian takjil yang dilakukan Kejari Lamandau.

“Alhamdulillah, ini berkah Ramadan. Semoga semua diberi kesehatan dan puasanya lancar,” katanya.

(Andre/beritasampit.co.id)